PT SPF Tegaskan Komitmen Pengelolaan Lingkungan dan Dialog Terbuka dengan Masyarakat
- Sumatera Prima Fibreboard

- 1 day ago
- 2 min read

PT Sumatera Prima Fibreboard (SPF) menegaskan komitmennya dalam menjaga kelestarian lingkungan serta membangun hubungan harmonis dengan masyarakat di sekitar wilayah operasional perusahaan.
Sehubungan dengan adanya penyampaian aspirasi warga di kawasan PT SPF, Kamis (22/1/2026), perusahaan menyampaikan bahwa manajemen menghormati hak masyarakat dalam menyampaikan pendapat secara damai dan terbuka.
Perwakilan manajemen PT SPF telah menerima aspirasi yang disampaikan oleh perwakilan warga dan Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Perkumpulan Gerakan Kebangsaan (PGK) Ogan Ilir, serta menyepakati adanya forum dialog lanjutan sebagai bentuk komitmen perusahaan dalam mencari solusi bersama.
Manajemen PT SPF menyampaikan bahwa perusahaan selama ini telah menjalankan operasional sesuai dengan ketentuan perizinan dan regulasi lingkungan yang berlaku, termasuk pelaksanaan pemantauan kualitas udara dan pengelolaan emisi secara berkala. Selain itu, perusahaan juga secara rutin melakukan evaluasi terhadap sistem produksi guna meminimalkan potensi dampak lingkungan.
Sebagai bentuk tanggung jawab dan keterbukaan, PT SPF menyambut baik rencana pertemuan lanjutan yang diharapkan menjadi ruang dialog konstruktif untuk mendengarkan masukan masyarakat secara langsung serta membahas langkah-langkah perbaikan yang dapat dilakukan secara terukur dan berkelanjutan.
“Perusahaan berkomitmen untuk membangun komunikasi yang terbuka dan solutif dengan masyarakat sekitar. Setiap masukan akan kami evaluasi secara teknis dan objektif, sesuai dengan standar keselamatan, kesehatan, dan lingkungan,” ujar perwakilan manajemen PT SPF.
PT SPF juga menegaskan bahwa keberadaan perusahaan di Ogan Ilir tidak hanya berfokus pada kegiatan industri, tetapi juga memberikan kontribusi sosial dan ekonomi bagi masyarakat sekitar melalui penyerapan tenaga kerja, program tanggung jawab sosial perusahaan (CSR), serta berbagai kegiatan pemberdayaan masyarakat yang dilaksanakan secara berkelanjutan.
Perusahaan berharap seluruh pihak dapat menjaga situasi tetap kondusif serta mengedepankan dialog dan musyawarah sebagai jalan terbaik dalam menyelesaikan setiap permasalahan.
PT SPF meyakini bahwa kolaborasi antara perusahaan, masyarakat, dan pemangku kepentingan lainnya merupakan kunci utama dalam menciptakan lingkungan yang sehat, aman, dan berkelanjutan bagi semua pihak.



Comments